go-explore

Nikmati Pemandangan Menakjubkan dengan 10 Spot Ayunan Instagrammable di Bali Ini!

 

Bali dikenal sebagai salah satu pulau Indonesia yang paling unik dan eksotis. Oleh karena itu, tak heran jika banyak wisatawan yang kembali berkunjung ke pulau ini. Jika Sobat Pesona sedang berada di Pulau Dewata, jangan sampai melewatkan salah satu aktivitas wisata yang tengah ngetren di Bali ini, lho! Ya, ayunan! Bermain di spot ayunan sambil memandangi eksotisme yang ditawarkan Pulau Dewata memang menjadi aktivitas wisata yang tengah digandrungi di Bali. Selain menyenangkan, beberapa spot ayunan juga merupakan surga bagi para pecinta fotografi, sebab 10 spot ayunan instagramable di Bali berikut ini menawarkan latar foto yang instagramable.
 

1. Alas Harum  

Ayunan dari Alas Harum ini terletak di daerah agrowisata terkenal di Bali, yaitu di Jalan Lunga Tegllalang, yang terletak hanya 20 menit dari Ubud Tengah. Di sini, ada banyak kegiatan yang bisa Sobat Pesona pilih, mulai dari merasakan nikmatnya minum kopi luwak, belajar cara membuat kopi, hingga menjajal permainan outdoor seru seperti flying fox, sky biking, serta ayunan dengan pemandangan indah sekitar Alas Harum.

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings
Sumber foto alasharumbali

Alas Harum menawarkan tiga level ayunan yang berbeda. Level pertama ada extreme swing yang menawarkan pengalaman berayun dari ketinggian 15 meter di atas permukaan tanah. Level selanjutnya adalah couple swing yang sedikit lebih tinggi yakni dengan 20 meter dan bisa dinaiki oleh dua orang. Sementara itu, level yang terakhir adalah super extreme swing. Ya, seperti namanya, super extreme swing adalah ayunan tertinggi dengan ketinggian  mencapai 25 meter.

Bagaimana? Apakah Sobat Pesona tertarik untuk menjajal aktivitas yang memacu adrenalin ini? Jika Sobat Pesona kurang nyaman dengan aktivitas yang terlalu ekstrim,  Alas Harum juga menawarkan aktivitas lain yang bisa Sobat Pesona coba, lho!

2. Aloha Ubud Swing

Salah satu tujuan agrowisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan di daerah Tegalalang adalah Aloha Ubud Themed Park.  Hanya berjarak 5 km dari Patung Arjuna di Ubud, taman ini menyediakan lima pilihan ayunan mulai dari ketinggian 10 hingga 60 meter yang patut Sobat Pesona jajal. Sembari memompa adrenalin lewat ayunan ekstrim, Sobat Pesona akan dimanjakan dengan cantiknya pemandangan sawah dengan hutan Ubud yang menjadi latar belakangnya.
 

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings
Sumber foto Aloha Ubud Swing

Tak lupa, spot foto instagramable lainnya di taman ini juga bisa kamu dapatkan dengan berkunjung ke sarang burung raksasa yang memang menjadi spot foto incaran para wisatawan. Cocok banget deh pokoknya untuk mempercantik feed Instagram Sobat Pesona! Setelah puas menjajal berbagai aktivitas outdoor yang seru, saatnya berkunjung ke perkebunan kopi  dan nikmati secangkir kopi atau teh untuk sekadar suntikan energi. Tertarik untuk merasakan keseruannya? Yuk, segera berkunjung ke Ayunan Aloha Ubud!

3. Bali Swing

Salah satu objek wisata ayunan terfavorit di Bali lainnya adalah Bali Swing. Ayunan cantik ini terletak di Jalan Dewi Saraswati, hanya berjarak 20 menit dari Ubud tengah atau 1.5 jam dari Kuta. Ayunan ini sangat cocok untuk Sobat Pesona yang tengah mencari aktivitas outdoor asyik sekaligus menantang dengan level ketinggian ayunan hingga mencapai 78 meter, lho!

Selain objek wisata ayunan, Bali Swing juga menawarkan paket aktivitas lainnya seperti tur romantis Volkswagen ke air terjun, lovely elephant park swing, quad swing, dan juga exciting Rafting! Tak lupa, spot foto instagramable pun hadir di setiap sudut tempat di Bali Swing ini untuk memanjakan pengunjung. Gimana? Tertarik mengunjungi Bali Swing?

4. D'tukad River Club: Ayunan Balangsinga Waterfall

Mampirlah Dtukad River Club di Banjar Blangsinga, di Gianyar, yang terletak hanya 30 menit dari Ubud Tengah. Bak surga dunia yang sesungguhnya, ayunan ini mengarah ke air terjun Blangsinga, menciptakan pemandangan yang tak ada tandingannya. Rasakan pengalaman unik berayun tinggi hingga mencapai ketinggian 87 meter di atas permukaan tanah sambil menyaksikan lekukan dan pahatan alam yang mampu menyejukkan mata. Langsung saja datang ke Dtukad River Club dan rasakan sensasinya!

5. LeKaja Bali Swing

Salah satu tempat wisata yang seru lainnya yang sayang untuk Sobat Pesona lewatkan saat berada di Bali adalah LeKaja Bali Swing. Tempat ini berlokasi di desa CarangSari yang hanya berjarak 8 km dari Ubud Utara. Di sini, Sobat Pesona bisa memilih ketinggian ayunan yang terdiri dari 10 hingga 15 meter. Eksotisnya pemandangan hutan di sekitar juga dapat menjadi latar foto yang sempurna untuk instagram-mu. LeKaja juga menawarkan aktivitas seru lainnya seperti arung jeram, flying fox, dan aktivitas lainnya yang bisa Sobat Pesona coba!

6. Swing Bas De Atayana

Seiring dengan berkembangnya agrowisata di Bali, saat ini semakin banyak pilihan objek wisata yang bisa Sobat Pesona pilih, salah satunya adalah Swing Bas De Atayana atau lebih dikenal dengan I Love BAS yang telah beroperasi sejak tahun 2001. 
 

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings

Daya tarik objek wisata ini adalah ayunan besar berbentuk hati dengan latar belakang pemandangan indah, sangat pas untuk menjadi spot foto andalan. Ya, ayunan yang diberi nama “Swing in Loved” ini menjadi incaran utama saat berkunjung ke sini, apalagi bagi pasangan. Apakah Sobat Pesona tertarik untuk menaklukan Swing in Loved bersama pasangan? Yuk, cari tahu info lebih lanjut mengenai tempatnya sekarang juga!

7. Terrace River Pool Swing

Pengalaman ayunan terbaik dengan 15 jenis ayunan berbeda dan ketinggian mencapai 45 meter dapat Sobat Pesona rasakan di Terrace River Pool Swing yang terletak di Jalan Raya Ceking, Tegalalang. Tempat ini adalah destinasi yang wajib dicoba bagi kamu yang tengah mencari petualangan seru.

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings

Bagaimana tidak, banyak hal menarik yang bisa Sobat Pesona jelajahi di tempat ini, termasuk berfoto di salah satu spot terbaik yakni sarang burung raksasa yang didesain cantik untuk jadi background foto para pengunjung.
 

8. Uma Pakel Swing

Destinasi ayunan lainnya masih berada di sekitar Tegalalang, Ubud. Agrowisata Uma Pakel berbatasan dengan terasering Tegalalang sehingga Sobat Pesona bisa merasakan pengalaman berayun yang mengesankan dengan menyaksikan pahat demi pahat persawahan.  

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings
Sumber foto umapakel_bali

Jangan lupa untuk mengambil foto di dalam sarang burung hummingbird untuk post instagram yang memikat. Tunggu apalagi? Yuk segera rencanakan kunjunganmu ke sini!

9. Wanagiri Hidden Hills Swing

Bertualanglah menuju Wanagiri Hidden Hills untuk merasakan pengalaman naik ayunan fantastisnya! Terletak di dataran tinggi Wanagiri dan desa Munduk, Sukasada, Kabupaten Buleleng, Wanagiri Hidden Hills menawarkan atraksi yang menakjubkan, di antaranya sarang burung raksasa, rumah pohon, dan atraksi menyenangkan lainnya.

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings
Sumber foto Livia Jando

Nah, salah satu daya tarik pengunjung adalah ayunan yang bisa Sobat Pesona naiki. Yang membuat ayunan dari Wanagiri Hidden Hills ini istimewa adalah pemandangan langsung menghadap ke Danau Buyan dan Danau Tamblingan yang indah saat berayun di ketinggian. Sobat Pesona juga akan merasakan sejuknya angin dan udara khas pegunungan yang dapat menyegarkan pikiran saat berkunjung ke sini! Wanagiri Hidden Hills buka setiap hari mulai jam 8 pagi hingga jam 5 sore.
 

10. Zen Hideaway Ubud

Sekitar 30 menit dari Ubud, Sobat Pesona sudah bisa sampai di destinasi wisata favorit di Bali bernama Zen Hideaway Ubud. Objek wisata ini dikenal dengan ayunannya yang persis berada di tengah-tengah bukit yang dikelilingi oleh pohon-pohon rindang dan pemandangan megahnya Gunung Agung. Tak heran jika tempat ini menjadi incaran para pemburu foto di Bali!

Enjoy the Magnificent View in Bali with These 10 Instagrammable Swings

Itulah 10 tempat ayunan paling instagrammable yang direkomendasikan untuk Sobat Pesona jajal saat berkunjung Bali. Sebagian besar dari tempat tersebut buka setiap hari dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore, beberapa bahkan buka hingga jam 7 malam.

Jadi tunggu apa lagi? Yuk, segera rasakan sensasi berayun sambil menikmati indahnya Pulau Dewata dari ketinggian!