Enggak bisa dipungkiri bahwa kita sesekali butuh hiburan atau suasana baru saat menghadapi rutinitas pekerjaan yang menguras tenaga. Nah, ide yang paling ideal adalah Sobat Pesona melakukan rutinitas pekerjaan dari Bali nih, khususnya di tempat-tempat nyaman seperti cafe yang bisa banyak ditemukan di destinasi wisata favorit #DiIndonesiaAja ini. Dengan iringan deburan ombak, nuansa tropis yang bikin suasana hati jadi bagus, sampai kulinernya yang menggugah selera, pokoknya Pulau Dewata emang enggak pernah bikin kecewa ya, Sobat Pesona!
Tanpa berlama-lama, yuk simak bersama rekomendasi cafe untuk kerja sambil santai di Bali!
Sumber foto : 70fahrenheitbali
Bisa dibilang cafe ini adalah salah satu cafe di Bali yang cukup populer karena punya spot foto instagrammable yang menarik banget! Gimana enggak nih Sobat Pesona, setiap sudut 70 Fahrenheit Koffie memiliki tema yang berbeda, mulai dari tema industrial yang semi modern sampai tempat nongkrong dengan model kayu melingkar yang unik. Kerja sambil santai di cafe ini dijamin bisa mendongkrak produktivitas dan bikin mood bagus seharian, deh!
Jam buka: 10.00 - 20.00 WITA
Alamat: Jl.Parigata No.708 Jimbaran – Nusa Dua – Bali – Indonesia
Instagram: @70fahrenheitbali
Sumber foto : beachgarden
Sobat Pesona, ada lokasi kerja di Bali yang wajib dikunjungi karena berada di tempat terbuka dan cukup luas nih, namanya Beachgarden - Organic Kitchen. Cafe yang didominasi furniture kayu alami itu juga menjual aneka produk kerajinan tangan sampai aneka jenis kopi lokal Bali yang patut dicoba. Saat mampir ke sini, dijamin Sobat Pesona bakal betah berlama-lama berkat suasananya yang nyaman banget!
Jam buka:
Senin-Jumat: 09.00 - 17.00 WITA
Alamat: Pantai Batu Bolong St No.103, Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali
Instagram: @beachgarden_organickitchen
Mau cari cafe buat kerja yang nuansanya Bali banget? Mampir ke De Jukung Resto & Bar Tanah Lot aja. Di sini Sobat Pesona bisa nongkrong sambil bekerja dengan ditemani pemandangan laut yang indah banget. Waktu berkunjung yang paling ideal adalah saat sore hari menjelang matahari tenggelam, karena Sobat Pesona bisa menyelesaikan pekerjaan sambil menikmati lukisan langit senja khas Tanah Lot yang eksotis abis!
Jam buka: 10.00 - 19.00 WITA
Alamat: Jl. Tanah Lot, Beraban, Kec. Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali
Instagram: @dejukungrestotanahlot
Sumber foto : greenkubucafe
Kalau ke Bali, pemandangan alam terbuka yang bikin pikiran segar dan semangat kerja langsung meningkat adalah hal wajib yang harus ditemukan. Pas banget nih Sobat Pesona, karena di Ubud, ada Green Kubu Cafe, sebuah cafe unik dengan lanskap alami langsung ke sawah. Di sini juga tersedia aneka pilihan menu lokal khas Pulau Dewata, lho!
Jam buka: 10.00 - 20.00 WITA
Alamat: Jalan Cinta Jl. Pejengaji No.Br, Tegallalang, Gianyar, Bali
Instagram: @greenkubucafe
Semua cafe keren bisa dengan mudah Sobat Pesona temukan di Bali lho, sebut saja seperti Kagura Authentic Japanese Cuisine yang satu ini! Cafe dengan nuansa ala Jepang yang autentik dan punya ragam makanan khas negeri sakura yang menggoyang lidah tersebut cocok dijadikan tempat meeting atau kerja sambil menyantap kuliner nikmat yang bikin semangat. Jangan khawatir kalau kerjaan enggak kunjung selesai dan membuat Sobat Pesona harus “lembur”, sebab suasana malam hari di cafe ini juga nyaman banget, bikin Sobat Pesona betah deh berlama-lama.
Jam buka: 12.00 - 20.30 WITA
Alamat: KENJA BUILDING, Kawasan Pariwisata ITDC LOT RA7, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bal
Instagram: @kagurajapanese
Sumber foto : ritual_kopi
Nah, buat Sobat Pesona yang suka cafe minimalis yang nyaman, Ritual Kopi adalah jawabannya! Cafe ini menyediakan tempat yang cocok untuk menciptakan fokus kerja dan konsentrasi tetap yang terjaga. Selain menyediakan kopi untuk teman kerja, cafe ini juga memiliki menu makanan ringan pendamping yang cocok buat kudapan saat kumpul atau meeting bareng rekan kerja.
Jam buka: 07.30 - 22.00 WITA
Alamat: Jl. Danau Tamblingan No.224, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Instagram: @ritual_kopi
Sumber foto : soulinabowlbali
Rekomendasi selanjutnya jatuh pada cafe yang menyediakan makanan sehat dengan nuansa homey yang bikin nyaman, namanya Soul in a Bowl. Tempat ini cocok banget buat nuntasin deadline sambil ditemani berbagai pilihan smoothies bowl atau makanan berbasis vegetarian yang enggak kalah enak dari makanan biasanya. Interior desain cafe ini bernuansa vintage dan didominasi perabotan kayu, jadi bisa banget kalau mau berburu foto instagrammable.
Jam buka: 08.00 - 22.00 WITA
Alamat: Jl. Danau Tamblingan No.180, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Instagram: @soulinabowlbali
Baca juga: Cari Restoran Enak di Bali? Ini 5 Rekomendasi yang Pantang Dilewatkan!
Itu tadi beberapa rekomendasi cafe yang cocok banget jadi tujuan utama Sobat Pesona untuk santai sambil kerja di Bali. Kira-kira Sobat Pesona bakal pilih cafe yang nomor berapa, nih? Nah, bisa coba sekalian juga mengunjungi hotel-hotel dan restoran-restoran super elegan di sekitarnya, ya!
Jangan lupa juga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan 6M dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas, dan menghindari kerumunan di mana pun dan kapan pun berada. Buat yang belum vaksin, yuk segera vaksinasi Covid-19 demi melindungi orang-orang yang kita sayangi!
Aturan PPKM Jawa Bali berlanjut hingga 13 Desember 2021
Load More
❯11 Pengalaman Tak Terlupakan Selama Liburan di Bali
Load More
❯Sawah Terasering Tegallalang
Load More
❯Nikmati Pemandangan Menakjubkan dengan 10 Spot Ayunan Instagrammable di Bali Ini!
Load More
❯Cari Oleh-Oleh Unik Khas Bali? Catat 3 Jenama Ini!
Load More
❯Situs ini merupakan situs resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Semua isi yang tercantum di dalam situs ini bertujuan untuk memberikan informasi dan bukan sebagai tujuan komersial. Penjualan yang ditampilkan merupakan tanda kemitraan yang akan menghubungkan Anda kepada Mitra Kami.