go-explore

Ambon

Dikenal sebagai Kota Musik, ternyata Ambon memiliki sisi lain yang menarik untuk dikulik. Tak hanya keramahan masyarakat lokalnya yang bikin betah,  kepingan surga bawah laut Ambon juga menyajikan pesona tersendiri, lho! Penasaran dengan apa saja hal tersembunyi yang tersimpan di Kota Ambon? Cari tahu penjelasan lengkapnya berikut ini yuk, Sobat Pesona!

Sejarah

Kota Ambon sudah terlahir jauh sebelum NKRI mencapai kemerdekaan, tepatnya pada 7 September 1545. Pemilihan tanggal hari lahir itu ditetapkan berdasarkan Seminar Sejarah Kota Ambon yang  diinisiasi oleh Walikota Ambon yang ke-9, yaitu Letnan Kolonel Laut Matheos H. Manuputty pada tanggal 14-17 November 1972.

Menurut fakta-fakta sejarah yang diteliti oleh Panitia Khusus Sejarah Kota Ambon, kota ini ternyata sudah berdiri sejak kehadiran Benteng Kota Laha yang namanya diubah menjadi Benteng Victoria, sebagai bukti kemenangan Belanda atas kekalahan Portugis di Tanah Maluku pada abad ke-16. Setelah keputusan tersebut, HUT Kota Ambon secara resmi diperingati untuk pertama kali pada 7 September 1973. 

Destinasi

Sebagai juru kunci dari kekuasaan pemerintah kolonial di masa lalu, tak heran jika Kota Ambon menyimpan banyak peninggalan sejarah yang kini menarik minat wisatawan. Sebut saja seperti keindahan di Benteng Victoria, Benteng Amsterdam, Monumen Gong Perdamaian Dunia, dan Museum Siwalima. Bukan hanya itu lho, Sobat Pesona juga bisa menemukan keindahan wisata bahari yang mampu menenangkan hati di kota ini.

Destinasi wisata edukasi Benteng Amsterdam di Ambon, Maluku

Nah, pasti sudah nggak asing lagi dengan keindahan Pantai Ora, Pantai Pintu Kota, atau Pantai Ngurtafur, kan? Betul, semuanya ada di Kota Ambon! Hamparan pasir putih dengan air laut jernih yang seolah membelah laut ini, memang menyuguhkan penampakan alam bak surga dunia. Berbagai aktivitas seperti snorkeling, diving, atau sekadar bermain air di pinggir pantai pun jadi pilihan seru yang wajib banget dicoba, Sobat Pesona!

Kuliner

Kuliner lokal khas Ambon, Maluku, Rujak Natsepa

Saat jalan-jalan ke Ambon, Sobat Pesona juga jangan sampai melewatkan ragam kulinernya yang menggugah selera, ya! Yang paling utama dan ikonik dari Ambon adalah papeda, menu utama yang terbuat dari sagu ini biasanya disantap bersama sup ikan dengan lauk sampingan lain, seperti sambal colo-colo, kohu-kohu, atau ikan komu asar. Buat Sobat Pesona yang sedang mencari kuliner berbahan nasi, nasi lapola bisa jadi pilihan. Selain makanan utama, ada juga camilan yang tak kalah enak, beberapa di antaranya adalah rujak natsepa, pisang asar, asida, dan roti kering kenari. Kalau penasaran bagaimana cita rasa rempah khas daerah Timur di Indonesia ini, cari tahu jawabannya dengan langsung mencicipinya! 

Cara Menuju ke Sana

Perjalanan menuju ke Kota Ambon bisa ditempuh melalui transportasi laut dan udara. Untuk jalur laut, Ambon memiliki sebuah pelabuhan bernama Pelabuhan Yos Sudarso yang terletak di Jl. Yos Sudarso, Kel Honipopu, Sirimau, Kota Ambon. Pelabuhan ini menyediakan perjalanan antar pulau, seperti dari Jakarta, Surabaya, Makassar, Kupang, dan Jayapura. 

Sedangkan untuk transportasi udara, Sobat Pesona bisa mengambil rute perjalanan menuju Bandara Internasional Pattimura Ambon dari beberapa kota besar di Indonesia, antara lain Medan, Jakarta, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, dan Makassar. 

Nearby Spectacles